Kemaren malam tepatnya tanggal 1 Mei 2012 jam 6 malam (WITA), ceritanya saya udah siap bergalau ria mantengin Timeline gara2 ga bisa nonton konsernya A7X. Tweet tentang mereka yang udah nyampe dan stay di Ancol pun udah banyak yang bermunculan. Sumpah deeh envybgt-_-
Eh tiba2 ada Tweet dari Promotor konsernya, EnRanger (@EnRanger) mengatakan bahwa "As we have a non condusive situation here in Jakarta on the day of the concert, we would like to inform you that regretfully we have to cancel the show, for the sake of band's security and unforeseen circumstances. Thank you very much for your kind understanding and cooperation. Best Regards, Entertainment Ranger,"
twet ini membuat saya berfikir, ada apa dengan konser A7X malam ini??
Saya juga baca tweet dari @SID_offical dan JRX, Drummer nya SID yang jadi band opening malam itu
@SID_Official
Baru dapat info lisan dari EO, konser dibatalkan karena A7X khawatir dengan keamanan.
@JRX_SID
Saya sangat kecewa dengan pembatalan dari pihak A7X untuk OSD/LR/ siapapun yang sudah beli tiket/berada di venue, sabar, semua ada solusinya.
Saya pun berfikir, masa sih segampang itu batal? A7X udah nyampe di Tanah Air?
dan kemudian di TL muncul ginian
Ga mungkin 5 mei! 5 Mei itu Tour selanjutnya di Dubai |
Dengan Segera saya search twitter "Avenged Sevenfold" dan hasilnya banyak tweet makian terhadap apa yang terjadi disana. Dan Konser itu bukan lagi di tunda tapi secara resmi DIBATALKAN *emang dari awal mereka bilang batal-_-*
Pemikiran pertama atas batalnya konser ini adalah alasan KEAMANAN yang dimana hari itu (1 Mei 2012) adalah Hari Buruh Indonesia.
Saya berfikir, masa nyali Matt Shadows dkk ciut gara-gara demo gituan? Sangat tidak masuk akal dan jika benar itu mengecewakan! Dan kalo memang benar, kenapa promotor tidak memikirkan hal ini dari beberapa hari yang lalu? zzz
Kemudian setelah semua issue rata bahwa memang dibatalkan, saya tidak habis pikir. Batal gitu aja?
dan kemudian RICUH -_-
Gimana nasib nya fans-fans A7X yang dari luar Jakarta? Ada yang dari Papua, dan ada juga teman saya yang dari Palu datang ke Jakarta buat nonton konser yang akhirnya dibatalin gitu aja.
Setelah beberapa jam kemudian akhirnya sudah terlihat jelas bahwa sebenarnya yang salah adalah pihak Promotor yaitu Entertaiment Ranger (@EnRanger) dan Showmaxx Entertaiment (@ShowMaxxEnt ) yang ternyata mereka gak melakukan persiapan sematang mungkin untuk Konser ini. Terlihat dari panggung yang SANGAT TIDAK LAYAK untuk dipergunakan. Sampai sampai Brian Haner, ayah dari Synyster G menjuluki panggung/venue yang disiapkan oleh promotor sebagai Bamboo Stage *how poor
Bahkan sampe mau di jadiin trending oleh Papa Gates-_- |
Sangat memalukan tentunya..Dan pastinya seluruh dunia sudah mengetahui ini.
Dan yang miris lagi yaitu yang mengurus kepulangan A7X bukan dari pihak promotor yang bersangkutan, melainkan dari Java Musikindo (baca selengkapnya disini), yaitu Melanie Subono anak dari Adrie Subono. Ini sangat menunjukkan kalo promotornya sangat tidak bertanggung jawab!
asyik tuh kayaknya klo mereka nginap ;;) |
Berikut ini merupakan statement dari @A7xIndo
Dan akhirnya pihak A7X sudah mengeluarkan pernyataan resmi mereka atas batalnya konser kemarin malam
Berikut adalah beberapa foto di TKP ketika kejadian berlangsung
Polisi lagi ngasih penjelasan ke Penonton. Alasan Pembatalan konser karena masalah teknis |
Kepolisian nyuruh penonton pulang.Pihak promotor untuk sementara ditahan untuk kepentingan penyelidikan |
Cewek2 pun loncat barikade,kecapean antri daripagi.Sementara yang cowok2 terus teriak-teriak. Kecewa |
Polisi udah nyuruh pulang.Tapi mereka tetep maksa masuk sampe ke dekat panggung |
Kondisi di dekat stage di Ancol jam 18.00 WIB.Orang2 masih bertahan. Sementara mulai gerimis |
Source
No comments:
Post a Comment